Media contributions
1Media contributions
Title Posisi Indonesia dalam Persaingan AI Degree of recognition National Media name/outlet Tempo Media type Web Country/Territory Indonesia Date 3/02/25 Description Peluncuran salah satu model kecerdasan artifisial (AI) terbaru dari DeepSeek, startup kecil berbasis di Hangzhou, China, menggemparkan dominasi teknologi Amerika Serikat (AS). Dengan model AI yang murah namun tetap kompetitif, DeepSeek tidak sekadar mengguncang pasar teknologi global, tetapi juga memantik pertanyaan lebih luas tentang dampaknya terhadap ekonomi, geopolitik, dan kebijakan teknologi dunia. Keberhasilan ini semakin menyoroti lemahnya pengaruh Eropa dalam persaingan AI, yang kemungkinan dipengaruhi oleh regulasi ketat seperti EU AI Act.
DeepSeek sebelumnya bukan nama besar dalam industri kecerdasan buatan. Namun, dalam waktu singkat, startup ini berhasil mengubah persepsi tentang bagaimana inovasi AI dapat dicapai. Model terbaru mereka, R1, dikembangkan dengan biaya hanya USD 6 juta, angka yang jauh lebih kecil dibandingkan miliaran dolar yang digelontorkan OpenAI atau Google. R1 diluncurkan pada Januari 2025 dan langsung menarik perhatian karena kemampuannya dalam penalaran kompleks, meski tetap tersedia secara gratis untuk penggunaan pribadi. Menariknya, DeepSeek mengandalkan chip Nvidia H800, yang bukan termasuk kategori chip AI tercanggih karena pembatasan ekspor AS terhadap China. Namun, efisiensi teknis yang mereka tunjukkan berhasil melampaui ekspektasi banyak pihak.URL https://www.tempo.co/kolom/dampak-deepseek-bagi-indonesia-1201892 Persons Arif Perdana